Berikut cara membuat Resep Masakan TAHU TELUR Bumbu Enak sedap, resep tahu telur ini termasuk salah satu resep olahan telur dan tahu yang makin disukai banyak orang. mudah dan cepat cara memasaknya…
Bahan Resep Masakan TAHU TELUR Bumbu Enak :
6 butir telur ayam
½ sdt garam
1 buah tahu putih, potong dadu 1 cm, goreng setengah matang,
tiriskan
3 buah lontong siap santap, iris bulat 1 cm
150 g kol, iris tipis
150 g taoge, siangi, rebus setengah matang, tiriskan
Bumbu kacang Resep Masakan TAHU TELUR Bumbu
Enak:
2 siung bawang putih
4 buah cabai rawit merah
½ sdt garam
100 g kacang tanah, goreng, tiriskan
50 g gula merah, sisir
2 sdt petis udang
100 ml air hangat
.
Pelengkap Resep Masakan TAHU TELUR Bumbu Enak
:
6 sdm bawang merah goreng, siap santap
6 sdm kecap manis
1 batang daun seledri, cincang halus
Cara Membuat Resep Masakan TAHU TELUR Bumbu Enak
:
Kocok telor bersama garam hingga rata. Masukkan potongan tahu
goreng, aduk rata. Bagi adonan telur tahu menjadi 6 bagian sama
rata.
Panaskan wajan datar antilengket (F20 cm), olesi dengan sedikit
minyak. Tuang satu bagian adonan telur tahu, goreng hingga telur
tahu matang. Angkat telur tahu , tiriskan. Lakukan hingga adonan
telur tahu habis. Sisihkan telur tahu.
Bumbu kacang resep telur tahu : Tumbuk bawang putih, cabai rawit,
dan garam hingga setengah halus. Masukkan kacang tanah dan gula
merah, tumbuk kembali hingga halus. Tambahkan petis dan air, aduk
rata. Sisihkan.
Penyajian resep telur tahu : Susun lontong di atas 6 buah piring
saji, letakkan masing-masing telur dadar, kol, dan taoge. Siram
telur tahu dengan bumbu kacang telur tahu .
Sajikan telur tahu dengan pelengkap.
Untuk 6 porsi telur tahu
demikian cara membuat Resep Masakan TAHU TELUR Bumbu Enak
Add Comment